Langsung ke konten utama

Seleraku : 10 Aktris Indonesia Spesialis Karakter Protagonis Teraniaya

1. Dhini Aminarti
Lahir : 29 Mei 1982
Aku nggak ingat judul - judul sinetron dari Istri Dimas Seto ini apa saja, hanya satu yang kuingat yakni seringnya aku melihat karakter yang diperankan Dhini menangis nggak jelas. Dhini selalu mendapat karakter sebagai wanita lemah yang mudah ditindas.  Sengsara lahir bathin, tapi, herannya selalu kuat hingga episode akhir. 


2. Nabila Syakieb
Lahir : 18 November 1985 
Artis satu ini memang memiliki wajah cantik yang melankolis dengan tatapan mata yang sayu, jadi wajar saja selalu kebagian peran yang bikin orang kasihan. Kena siksa dan sial dari awal sinetron sampai mau tamat. Sudah kena siksa, lemah nggak berdaya pula untuk melawan. Peran seperti itu bisa kita temukan dengan mudahnya di sinetron yang memasang artis berdarah Arab ini sebagai pemeran utamanya, seperti Anakku Bukan Anakku, Cinta & Anugerah, Anugerah dan sinetron terbaru yang dibintangi Nabila dengan Shaheer Sheikh berjudul Cinta Di Langit Taj Mahal. 


3. Revalina S. Temat
Lahir : 26 November 1985
Satu hal yang paling ku ingat dari mantan kekasih Agus Ringgo ini adalah perannya sebagai Alya di Bawang Merah dan Bawang Putih yang kadang bikin jengkel sendiri melihat kesialan dan penderitaan si Bawang Putih yang nggak berujung. Sebagai orang yang berbudi pekerti dan baik hati, nggak selayaknya Alya sial seumur hidup seperti seorang pendosa. Tapi, entah kenapa Dewi Fortuna seperti enggan untuk mendekati sosok Alya.


4. Naysilla Mirdad
Lahir : 23 Mei 1988 
Pada masa keemasannya dulu, putri dari mantan pasangan Jamal Mirdad dan Lidya Kandou ini termasuk artis kesayangan RCTI dimana kita bisa dengan mudahnya melihat wajah artis satu ini selalu berseliweran dibanyak sinetron yang tayang ditv swasta tersebut. Sebut saja sinetron berjudul Liontin, Intan, Cahaya, Doa & Karunia, Dia Jantung Hatiku dan Kita Nikah Yuk. Meskipun banyak membintangi sinetron, tapi, entah kenapa artis yang memiliki chemistry sangat kuat dengan Pesinetron Dude Harlino ini justru selalu mendapat peran yang itu - itu saja, yakni tokoh utama menderita yang berasal dari keluarga miskin. Eh, nggak juga selalu miskin, sich, karena ada juga sinetron dimana Naysilla sebenarnya anak orang kaya yang terbuang (Salah satu tema paling umum dan sering ditemukan dalam dunia pesinetronan Indonesia). Tapi, tetep. . . Karakternya seorang perempuan baik hati yang entah kenapa selalu sial dan dibenci banyak orang. Sebenarnya wajar saja adik kandung dari Nana Mirdad ini selalu mendapat peran sebagai orang yang teraniaya karena Nay yang memang memiliki tipe wajah melankolis dan tatapan sayu khas manusia lemah nggak berdaya. Tapi, please, dech, peran seperti itu sudah sangat umum dan seperti makanan sehari - hari untuk Naysilla.


5. Marshanda
Lahir : 10 Agustus 1989
Siapa, sich, yang nggak kenal dengan Lala dari sinetron Bidadari ini? Yah, walaupun sekarang artis yang kerap dipanggil Chacha ini lebih dikenal karena sensasi - sensasinya, tapi, ketika masih jaya - jayanya dulu Marshanda termasuk artis yang kerap wara wiri dibanyak sinetron dan tentu saja peran yang kerap menghampiri Marshanda adalah peran perempuan teraniaya yang entah kenapa selalu bertemu dengan orang - orang yang selalu setia menyiksa setiap saat. Sinetron dimana Marshanda mendapat karakter paling menderita itu adalah Kisah Sedih di Hari Minggu dan Putri Yang Terbuang. Sebenarnya disinetron Bidadari, Marshanda juga mendapat peran anak tiri yang teraniaya, tapi, untungnya di Sinetron yang juga dibintangi Marcellino Lefrand dan Maudy Wilhelmina itu sang tokoh utama mempunyai peri penjaga meskipun si ibu peri datangnya  suka telat (Lala sudah selesai dijahili, eh, si ibu peri baru nongol)


6. Asmirandah
Lahir : 5 Oktober 1989
Istri dari Jonas Rivanno ini juga termasuk artis sinteron yang kerap mendapat peran protagonis yang menderita. Entah itu di sinetron Kau Masih Kekasihku, Kemilau Cinta Kamila bahkan Binar Bening Berlian, Asmirandah seolah memegang teguh identitas diri sebagai spesialis karakter yang selalu banjir airmata.


7. Alyssa Soebandono
Lahir : 25 Desember 1991
Aku paling ingat karakter Alyssa saat berperan sebagai Nadya dalam sinetron Inikah Rasanya. Oh My God, disinetron itu entah kenapa Nadya selalu sial sesial - sialnya. Dimanapun Nadya berada, Nadya selalu bertemu dengan makhluk - makhluk jahat tanpa hati yang selalu siap menyiksanya kapanpun. Sepertinya, Nadya sudah kena kutuk untuk sial 7 turunan. Setelah tersiksa di Inikah Rasanya, istri dari pesinetron Dude Harlino kembali harus menikmati hari - hari sialnya di sinetron Bunga Di Tepi Jalan dan Kejora & Bintang.
Benar- benar hari yang sangat berat. Dimanapun dan kapanpun, karakter yang diperankan Alyssa selalu berurai air mata. 


8. Sheerin Sungkar
Lahir : 28 Januari 1992
Satu - satunya sinetron yang berhasil melambungkan nama istri dari Teuku Wisnu ini adalah sinetron Cinta Fitri yang panjangnya ampun - ampunan. Sampai season 7, bo. Bayangin, 7 season itu mulai dari anak bayi belum bisa jalan sampai berubah jadi bocah yang sudah lari kesana kemari, tapi,  itu sinetron nggak tamat - tamat juga. Dan sepanjang jalan cerita, karakter Fitri yang diperankan Sheerin nggak ubahnya seperti orang sial yang nggak ada kata 'beruntung' dalam kamus hidupnya. Ada aja masalah menderita yang kadang bikin greget sendiri karena nggak selesai - selesai. 


9. Nikita Willy
Lahir : 29 Januari 1994
Salah satu artis sinetron kesayangan RCTI yang entah kenapa selalu kebagian sebagai orang miskin. Please, dech, pak Sutradara. .  Itu Nikita tampangnya nggak ada susah - susahnya kalle. Mukanya nggak blangsak kayak orang yang beban hidupnya ibarat gunung Himalaya. Kenapa juga harus diberi peran orang menderita seperti dalam sinetron Safa & Marwah, Nikita, Putri Yang Tertukar atau Perempuan Pinggir Jalan yang sekarang sudah berubah judul jadi Kau Seputih Melati. Berikanlah peran yang sesuai dengan tampang orang kaya Nikita. Sumpah, dilihat dari segi manapun aura "Sosialita" Nikita itu sudah sangat kelihatan meskipun Nikita nggak suka pamer kayak tante Syahri**.


10. Dhea Annisa
Lahir : 29 Februari 1996 
Mantan artis cilik yang dulunya lebih dikenal dengan nama Dhea Imut ini seperti memiliki berliter - liter airmata yang siap dikucurkan kapanpun. Entah kenapa karakter yang diperankannya selalu memiliki stok airmata berlebih yang nggak bakalan habis. Dari sekian banyak sinetron yang dibintangi Dhea hanya sinetron Bidadari dan Tangisan Anak Tiri saja yang kuingat dimana Dhea menjadi anak tiri tersiksa dan nggak pernah beruntung karena selalu dapat ibu tiri yang jahat. Ckckc, anak yang sungguh nggak beruntung

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Seleraku : 5 Artis Bollywood Dengan Mata Terindah

1. Aishwarya Rai Bachchan Aku selalu bertanya - tanya bagaimana bisa Aish memiliki bola mata berwarna hijau seperti itu mengingat Aish berdarah India asli? Benar - benar asli India dan bukan blasteran, tapi, lihat matanya. Berwarna Emerald dan itu bukan karena Aish memakai softlens. Aish benar - benar memiliki mata dengan warna yang sangat cantik dan indah. 2. Hrithik Roshan Bisa dibilang Hrithik ini Aishwarya versi pria karena sama - sama memiliki bola mata berwarna kehijauan. Mata Hrithik terlihat indah dan berkilau. Apalagi kalau matanya dishoot dari dekat. Wuiiiiih, aku yang ngelihat jadi klepek - klepek. Ternyata didunia bisa ada mata semacam karakter anime begitu, ya? 3. Rani Mukherji Aku heran, kenapa mata seorang Rani Mukherji bisa secerah itu? Matanya bening banget dan terlihat teduh sekaligus menenangkan. Tanpa harus memakai softlens, mata Rani sudah terlihat begitu indah dan mempesona. 4. Deepika Padukone Entah kenapa, aku merasa tatapan

Seleraku : 10 Film Terbaik Rani Mukerji

1. Kuch - Kuch Hota Hai Walaupun di film ini Rani hanya menjadi Supporting Actress, tapi, film inilah yang mampu mengangkat nama seorang Rani Mukerji menjadi seorang actress papan atas. Bahkan Rani berhasil meraih penghargaan Best Supporting Actress. Karakter Tina begitu melekat di ingatan penggemar film Bollywood. Bahkan yang membuatku menyukai seorang Rani Mukerji, ya, karena perannya sebagai Tina Malhotra yang cantik dan feminine. Pada kenyataannya Kuch - Kuch Hota Hai adalah satu satu film Rani yang paling sukses dan nggak lekang oleh waktu. Sampai sekarang saja, TV swasta kita masih sering memutar film yang bercerita tentang persahabatan Rahul dan Anjali ini. Saking seringnya, jalan ceritanya mungkin sudah kita hafal di luar kepala. Lagu - lagunyapun masih sangat enak didengarkan, nggak kalah dengan lagu dari film Bollywood terbaru. Pokoknya film satu ini adalah film wajib yang harus ditonton bagi penggemar film Bollywood. Jangan ngaku sebagai penggemar Shahrukh, Kajol dan R

Seleraku : 10 Lagu K-Pop Bertema Fantasy Dreamy Terfavorite

1. IU - You And I Melihat Music Video dan mendengar lagu IU satu ini benar - benar bisa membawaku ke dalam dunia khayalan. Story line-nya 'fantasy' banget ala - ala Sleeping Beauty. Tapi, bedanya yang tertidur adalah cowok cute dan unyu - unyu, bukan si Putri Cantik. Sumpah, Lee Hyun Woo di sini imut banget. Jadi pengen cubit - cubit pipinya, dech. Cocok banget dipasangkan dengan IU yang juga super cute. Awal nemu Music Videonya, aku sampai mutar berulang kali saking suka dengan story linenya. Entah karena apa, Lee Hyun Woo bisa sampai tertidur, koma atau mati suri. Yang jelas Hyun Woo nggak sadarkan diri dan IU tetap setia menanti Hyun Woo terbangun lagi bersama dengan si bebek pakai syal # Lucu banget, dech, itu bebek. Setelah sekian lama, IU mulai putus asa karena Hyun Woo nggak juga membuka mata hingga akhirnya IU memilih pergi dengan memakai mesin waktu bersama si bebek dengan harapan Hyun Woo akan kembali tersadar secepatnya. Yah, meskipun konsekuensinya mereka berdua