Langsung ke konten utama

Seleraku : 10 Pasangan Paling Serasi Di MV / Drama / Variety Show Korea


1. Bu Yong / Park Ha (Han Ji Min) & Lee Gak / Yoong Tae Yoong (Park Yoochun)
Drama Rooftop Prince

Aku benar - benar kagum dengan kekuatan cinta Bu Yong untuk Pangeran Lee Gak. Bu Yong rela mengorbankan nyawanya demi melindungi Pangeran Lee Gak dari percobaan pembunuhan. Dan setelah 300 tahun berlalu, akhirnya Bu Yong dan Pangeran Lee Gak bisa bersatu dalam wujud Park Ha dan Yoong Tae Yoong. So sweet, ya? Mungkin itu yang dinamakan kekuatan cinta yang tak pernah mati.



2. Yoo Hye Yi (Uee 'After School') & Hwang Tae Kyung (Jang Geun Seuk)
Drama He Is Beautiful



Pada kenyataannya Hye Yi dan Tae Kyung memang tidak benar - benar menjalin hubungan. Tapi, selama Hye Yi dan Tae Kyung berpura - pura, interaksi keduanya terlihat begitu manis dan lucu. Walaupun kerap kali bertengkar dan sama - sama keras kepala, kesan romantisnya tetap terlihat. Saking gemasnya dengan pasangan ini, aku sempat berharap seandainya ada drama dimana keduanya jadi pasangan sebenarnya dengan karakter yang sama dengan drama "He Is Beautiful".



3. Lee Bona (Krystal 'F(X)') & Yoon Chan Young (Minhyuk 'CN. Blue')
Drama The Heirs



Pasangan paling manis dalam drama The Heirs. Chan Young yang dewasa, baik dan sabar benar - benar cocok dipasangkan dengan Bona yang posesif, cerewet dan manja. Dan cara Chan Young memperlakukan Bona itu benar - benar sweet. Siapapun yang melihat pasti tahu kalau Chan Young sangat menyayangi Bona.



4. Song Yi Kyung (Lee Yu Woon) & Song Yi Soo (Jung Il Woo)
Drama 49 Day's



Pasangan ini benar - benar saling mencintai, tapi, sayang mereka harus terpisahkan oleh maut dalam keadaan dimana Yi Kyung menganggap Yi Soo berselingkuh dengan wanita lain. Sangat menyakitkan karena sebesar apapun rasa cinta mereka, mereka tidak berjodoh dan tidak akan pernah bisa bersatu.



5. IU & Lee Hyun Woo
MV IU : You And I



Pasangan yang sama - sama cute dan pastinya mereka terlihat cocok satu sama lain. Imut, manis dan muda.



6. Min Kyung 'Davichi' & Ji Yun Ho
MV Davichi : Don't Say Good Bye



Chemistry kedua orang ini memang kuat. Benar - benar cocok sebagai pasangan. Walaupun endingnya mengenaskan karena pada akhirnya Yun Ho lebih memilih meninggalkan Min Kyung demi cinta pertamanya yang telah lama hilang.



7. Ailee & Lee Joon
MV Ailee : Singing Of Better



Akting mantan Face Of The Group MBLAQ ini memang top. Mau dipasangkan dengan siapa saja pasti cocok. Keduanya terlihat begitu bahagia dan manis sebelum hubungan mereka hancur karena Lee Joon yang kepergok berselingkuh dengan perempuan lain.



8. Jung Ryu Woon & Kim Hyun Joong
MV Gummi : As A Man



Akting Leader SS501 ini memang maha dahsyat. MV ini benar - benar terlihat seperti drama, hanya saja dalam durasi yang sangat pendek. Mulai dari jatuh cinta sampai sedih, ekspresi bahagia dan galau tersampaikan dengan sangat baik oleh Ryu Woon dan Hyun Joong. 



9. Victoria 'F(X)' & Nickhkhun '2PM'
We Got Married



Pasangan suami istri 'pura - pura' ini super duper romantis dan selalu bisa membuatku deg - degan sendiri melihat kelakuan mereka selama di acara 'We Got Married'. Sangat disayangkan, khususnya olehku selaku Khuntoria Shipper, karena mereka berdua tidak pernah menjadi pasangan yang sesungguhnya. Padahal, di 'We Got Married', mereka benar  benar terlihat seperti suami istri sungguhan yang saling care satu sama lain.



10. Yoon Se Na (Krystal 'F(X)') & Shi Woo (L 'INFINITE')
Drama : My Lovely Girl



Sena dan Shi Woo memang bukan pasangan di drama ini, tapi, sejujurnya, jauh di lubuk hatiku yang terdalam, aku justru lebih suka pasangan Sena - Shi Woo daripada Sena - Hyun Wook. Lebih greget dan gemes lihat dua anak muda ini. Sempat berharap akan berubah pairing dari Sena - Hyun Wook menjadi Sena - Shiwoo. 😌Tapi, apa daya, sampai episode akhir, cinta Sena hanya untuk Hyun Wook. Ya sudah, pasrah saja dan cukup bersyukur melihat cinta bertepuk sebelah tangan Shi Woo untuk Sena.


Seleraku : 10 Pasangan Terfavorite Dalam Drama Korea 

1. Hwang Tae Kyung & Go Mi Nyu - He Is Beautiful



Hwang Tae Kyung (Jang Geun Seuk) yang sinis, perfecsionist dan pembersih, kalau dipikir - pikir memang kurang cocok bersanding dengan Go Mi Nyu (Park Shin Hye) yang lamban, serampangan dan ceroboh. Tapi, aku tetap suka dengan pasangan ini karena Mi Nyu selalu punya cara untuk menghibur Tae Kyung ketika Tae Kyung sedang bersedih. Tae Kyung pun walaupun cuek dan galak, tapi, selalu memperhatikan Mi Nyu dengan caranya sendiri. Keduanya benar - benar pasangan yang bisa saling melengkapi kekurangan masing - masing.



2. Hwang Tae Kyung & Yoo Hye Yi - He Is Beautiful



Walaupun Hwang Tae Kyung (Jang Geun Seuk) tidak menyukai Yoo Hye Yi (Uee), tapi, di mataku mereka bisa menjadi pasangan yang unik dan menghibur. Tae Kyung yang blak - blakan disandingkan dengan Hye Yi yang bermuka dua justru terlihat lucu. Tae Kyung juga tidak pernah kehabisan  cara menghadapi kelicikan Hye Yi. Dan sepertinya Hye Yi juga menyukai sifat Tae Kyung yang terlihat cuek, tapi, sebenarnya perhatian. 



3. Na Hyun Jung & Hwang Baek Hyun - God Of Study


😁 Alasan kenapa aku suka drama ini sudah jelas karena keberadaan Jiyeon yang cantik dan Yoo Seung Ho yang tampan. Aku suka dengan karakter Hyun Jung (Park Jiyeon) yang selalu ceria dan tetap bersemangat mengejar Baek Hyun (Yoo Seung Ho) walaupun selalu dicuekin dan tidak pernah mendapat tanggapan Baek Hyun karena Baek Hyun yang ternyata menyukai Pu Lip. Dan adegan paling tidak bisa kulupakan di drama ini adalah adegan dimana Hyun Jung patah hati dan akhirnya memutuskan untuk menyerah mendapatkan Baek Hyun, salah satunya dengan cara memotong rambut panjangnya dan menjadi badgirl.



4. Rian & JB - Dream High 2



Pasangan yang menurutku sangat serasi. Aku berharap Rian (Park Jiyeon) dan JB (JB) kembali menjadi sepasang kekasih mengingat Rian yang sebenarnya masih menyukai JB. Tapi, sayang, hal itu justru tidak terjadi karena secara tiba - tiba JB menyukai Shin Hye Seong (Kang Sora). Kecewa dua kali, dech! Padahal aku kira Rian dan JB pasti akan CLBK karena di awal - awal episode, JB masih memperhatikan dan bersikap baik ke Rian makanya aku schok karena tahu - tahu JB berubah haluan ke Hye Seong.



5. Song Yi Kyung & Song Yi Soo - 49 Day's



Yi Kyung (Lee Yu Woon) dan Yi Soo (Jung il Woo) benar - benar cocok satu sama lain. Sama sekali tidak terlihat kalau sebenarnya Lee Yu Woon lebih tua 7 tahun dari Jung Il Woo. Pokoknya dua orang ini terlihat begitu serasi. Walaupun pada akhirnya pasangan Yi Kyung dan Yi Soo tidak bisa bersama dan harus terpisahkan oleh maut.



6. Seol Gong Chan & Joo Yu Rin - My Girl



Pasangan satu ini sangat kocak dan lucu. Apalagi pertemuan Gong Chan (Lee Dong Wook) dan Yu Rin (Lee Dae Hee) selalu diikuti dengan insiden yang memalukan dan selalu sukses bikin ketawa. Yu Rin yang ceria bisa mengimbangi Gong Chan yang kaku. Walaupun mereka sempat berpisah selama 2 tahun, tapi, akhirnya kakek Gong Chan merestui hubungan mereka berdua. Syukurlah, karena drama ini happy ending dan berakhir dengan selamat seperti yang aku harapkan.



7. Deok Man & Bidam - The Great Of Queen Seon Deok



Walaupun tidak ada adegan romantis yang berarti diantara keduanya, tapi, chemistry keduanya terbangun dengan sangat apik. Lagi - lagi aku harus kecewa karena dua orang ini tidak bisa bersatu dikarenakan kebodohan dan ambisi Bidam sendiri.



8. Shim Gun Wook & Moon Jae In - Bad Guy



😭Entah kenapa drama yang dibintangi Kim Nam Gil selalu berakhir tragis. Setelah sebelumnya Kim Nam Gil tewas sebagai Bidam, kali inipun Kim Nam Gil harus kembali tewas sebagai Shim Gun Wook. 😢Seharusnya kamu lupakan dendam itu, Gun Wook??? Paling tidak, kamu bisa hidup bahagia bersama Jae In (Han Ga In) dan tidak mati dengan menyedihkan.



9. So Yi Jung & Ga Eul - Boy's Before Flower



Pasangan kesukaanku di drama Boy's Before Flower. Aku bahkan lebih menyukai pasangan ini daripada pasangan Gu Jun Pyo dan Geum Jan Di.  Yi Jung (Kim Bum) dan Ga Eul (So Eun) terlihat cocok dan sama - sama cute. Berharap mereka dipasangkan lagi dalam satu drama. Hhhuh, tapi, sampai sekarang tidak ada drama yang diperankan oleh mereka berdua. Ya sudahlah, lupakan saja.



10. Kang Shin Woo & Go Mi Nyu - He Is Beautiful



Kalau Mi Nyu (Park Shin Hye) benar - benar menjadi kekasih Shin Woo (Jung Yong Hwa) sudah bisa dipastikan Mi Nyu akan jadi perempuan yang paling berbahagia di dunia. Shin Woo tipe cowok yang sangat baik, sabar dan romantis yang pastinya akan memperlakukan Mi Nyu dengan sangat baik bagaikan seorang putri. Hubungan mereka pasti akan aman karena baik Shin Woo dan Mi Nyu tipe orang yang tidak mungkin berselingkuh.

_Cherry Sakura_

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Seleraku : 5 Artis Bollywood Dengan Mata Terindah

1. Aishwarya Rai Bachchan Aku selalu bertanya - tanya bagaimana bisa Aish memiliki bola mata berwarna hijau seperti itu mengingat Aish berdarah India asli? Benar - benar asli India dan bukan blasteran, tapi, lihat matanya. Berwarna Emerald dan itu bukan karena Aish memakai softlens. Aish benar - benar memiliki mata dengan warna yang sangat cantik dan indah. 2. Hrithik Roshan Bisa dibilang Hrithik ini Aishwarya versi pria karena sama - sama memiliki bola mata berwarna kehijauan. Mata Hrithik terlihat indah dan berkilau. Apalagi kalau matanya dishoot dari dekat. Wuiiiiih, aku yang ngelihat jadi klepek - klepek. Ternyata didunia bisa ada mata semacam karakter anime begitu, ya? 3. Rani Mukherji Aku heran, kenapa mata seorang Rani Mukherji bisa secerah itu? Matanya bening banget dan terlihat teduh sekaligus menenangkan. Tanpa harus memakai softlens, mata Rani sudah terlihat begitu indah dan mempesona. 4. Deepika Padukone Entah kenapa, aku merasa tatapan

Seleraku : 10 Film Terbaik Rani Mukerji

1. Kuch - Kuch Hota Hai Walaupun di film ini Rani hanya menjadi Supporting Actress, tapi, film inilah yang mampu mengangkat nama seorang Rani Mukerji menjadi seorang actress papan atas. Bahkan Rani berhasil meraih penghargaan Best Supporting Actress. Karakter Tina begitu melekat di ingatan penggemar film Bollywood. Bahkan yang membuatku menyukai seorang Rani Mukerji, ya, karena perannya sebagai Tina Malhotra yang cantik dan feminine. Pada kenyataannya Kuch - Kuch Hota Hai adalah satu satu film Rani yang paling sukses dan nggak lekang oleh waktu. Sampai sekarang saja, TV swasta kita masih sering memutar film yang bercerita tentang persahabatan Rahul dan Anjali ini. Saking seringnya, jalan ceritanya mungkin sudah kita hafal di luar kepala. Lagu - lagunyapun masih sangat enak didengarkan, nggak kalah dengan lagu dari film Bollywood terbaru. Pokoknya film satu ini adalah film wajib yang harus ditonton bagi penggemar film Bollywood. Jangan ngaku sebagai penggemar Shahrukh, Kajol dan R

Seleraku : 10 Lagu K-Pop Bertema Fantasy Dreamy Terfavorite

1. IU - You And I Melihat Music Video dan mendengar lagu IU satu ini benar - benar bisa membawaku ke dalam dunia khayalan. Story line-nya 'fantasy' banget ala - ala Sleeping Beauty. Tapi, bedanya yang tertidur adalah cowok cute dan unyu - unyu, bukan si Putri Cantik. Sumpah, Lee Hyun Woo di sini imut banget. Jadi pengen cubit - cubit pipinya, dech. Cocok banget dipasangkan dengan IU yang juga super cute. Awal nemu Music Videonya, aku sampai mutar berulang kali saking suka dengan story linenya. Entah karena apa, Lee Hyun Woo bisa sampai tertidur, koma atau mati suri. Yang jelas Hyun Woo nggak sadarkan diri dan IU tetap setia menanti Hyun Woo terbangun lagi bersama dengan si bebek pakai syal # Lucu banget, dech, itu bebek. Setelah sekian lama, IU mulai putus asa karena Hyun Woo nggak juga membuka mata hingga akhirnya IU memilih pergi dengan memakai mesin waktu bersama si bebek dengan harapan Hyun Woo akan kembali tersadar secepatnya. Yah, meskipun konsekuensinya mereka berdua