Langsung ke konten utama

Seleraku : 10 Girl Group Dengan MV / Penampilan Yang Relatif Aman

1. SNSD


Berhubung SNSD merupakan Girl Group Nasional, sudah jelas kalau Group satu ini harus menjaga image mereka yang cute dan elegan. Ketika mereka harus tampil dengan image sexy sekalipun, bisa dipastikan 'sexy' yang mereka bawakan adalah sexy yang berkelas dan jauh dari kata vulgar. Hal itu bisa dilihat lewat MV Run Devil Run, Hoot, Genie dan Party. Bahkan, menginjak tahun ke - 9 semenjak mereka debut, Music Video mereka masih bisa disaksikan oleh berbagai kalangan dan cenderung aman. Padahal jika melihat usia mereka yang terbilang sudah dewasa, konsep 'sexy' tentu bukan hal yang aneh. Tapi, SNSD tetaplah SNSD. Mereka tetap bisa terlihat cute sekaligus sexy dalam waktu yang bersamaan.


2. F(X)


Dari pertama kali debut di tahun 2009 lewat MV La Cha Ta sampai terakhir kali comeback di tahun 2015 dengan MV 4 Walls, group yang juga satu agensy dengan SNSD ini nggak pernah tampil dengan Music Video yang nyeleneh bin vulgar. Mereka selalu tampil dengan konsep yang fresh dan energic ala remaja bahagia yang penuh semangat. Bahkan ketika mereka tampil dengan konsep yang lebih dewasa di album 'Red Light' dan '4 Walls', Music Video dan penampilan mereka tetap aman dipandang mata. Yah, sepertinya agak susah juga untuk f(x) memakai konsep sexy seperti kebanyakan Girl Group lain karena ada Amber yang selalu tampil tomboyish. Tapi, it's oke. Mereka tetap keren, kok!


3. Red Velvet


Sepertinya SM nggak pernah rela ngedebutin Girl Group dengan konsep sexy yang berlebihan layaknya Stel***. Hal itu bisa dilihat dari ketiga Girl Group asuhan SM yang dari jaman dahulu kala MV-nya selalu berada dalam kadar normal yang nggak akan membuat kita merinding disko melihatnya. Bahkan ketika Irene cs tampil sexy dan dewasa dalam MV 'Be Natural', mereka terlihat layaknya perempuan high class yang membuat siapapun yang melihat menjadi segan.


5. A Pink


Sister group dari '4Minute's' ini memang memiliki konsep yang berbeda. Jika '4Minute's' lebih condong dengan konsep 'sexy', maka A Pink lebih mengusung konsep yang cute dan girly. Bahkan sampai sekarang A Pink masih belum lepas dari image tersebut. Jadi, untuk urusan MV, sudah jelas aman bagi siapapun yang melihat karena dari jaman mereka debut, Naeun dan kawan - kawan tetap setia menjadi gadis manis yang imut dan belum keluar dari zona nyaman mereka.


6. GFreind


Dari tiga MV mulai Glass Bead, Me Gustas Tu sampai Rough, Sowon cs selalu setia dengan konsep School Girl yang tentu saja nggak mungkin ada adegan maha dahsyat yang merusak iman, seperti (lagi - lagi) Stel*** dengan MV - MVnya yang kadang membuat yang melihat mengelus dada. Terlebih GFreind merupakan group rookie yang baru debut yang tentu saja masih harus menjaga image mereka di mata publik. Tapi, sejujurnya aku agak bosan juga dengan konsep dari GFreind yang selalu bertema School Girl dimana di tiap MV-nya selalu dibuka dengan keberadaan member GFreind di area sekolah. Semoga untuk comeback mereka nanti, mereka memakai konsep yang berbeda.


7. Oh My Girl


Group rookie satu ini merupakan sister group dari B1A4, jadi sudah jelas kalau group yang dipimpin Hyojung ini nggak mungkin tampil dengan konsep 'sexy' dan 'hot'. Lha, B1A4 yang sudah debut beberapa tahun yang lalu saja masih tetap terlihat cute, apalagi 'Oh My Girl' yang baru debut kemaren sore. Dari tiga MV yang sudah keluar, ketiganya selalu berkonsep ceria dan colourfull, sesuai dengan usia mereka yang masih muda.


8. Crayon Pop


Group beranggotakan lima member ini memang identik dengan lagu - lagu ceria dan energic. Bahkan celana training dan helm sudah seperti menjadi ciri khas dari group yang debut tahun 2012 ini karena memang koreo mereka kebanyakan seperti gerakan olahraga terutama lagu Bar Bar Bar dan Dancing Queen. Berhubung Crayon Pop sering mengusung konsep olahraga, kan, nggak matching banget dengan lagu dan koreo kalau tiba - tiba Crayon Pop tampil sexy berbikini.


9. Twice


Sejauh ini, MV dari Group yang baru debut tahun 2015 kemaren bisa dibilang aman. Nggak ada adegan rate M yang layak sensor dan koreo dengan gerakan yang nyeleneh. Semuanya masih aman terkendali, baik itu MV 'Like Ooh Aah' maupun MV terbaru mereka berjudul 'Cheer Up'


10. Orange Caramel


Sub unit dari 'After School' ini memang mengusung konsep yang jauh berbeda dengan 'After School' itu sendiri. Jika 'After School' identik dengan kata 'sexy' dan 'hot', maka 'Orange Caramel' justru kebalikannya. Sub unit beranggotakan 3 member yakni Raina, Nana dan Lizzy ini bisa dibilang memakai konsep yang agak childish dan cute. MV merekapun terkadang mengingatkanku pada dongeng dan fantasy karena kostum yang mereka gunakan begitu imut seperti yang ada di film -film anime.

_Cherry Sakura_

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Seleraku : 5 Artis Bollywood Dengan Mata Terindah

1. Aishwarya Rai Bachchan Aku selalu bertanya - tanya bagaimana bisa Aish memiliki bola mata berwarna hijau seperti itu mengingat Aish berdarah India asli? Benar - benar asli India dan bukan blasteran, tapi, lihat matanya. Berwarna Emerald dan itu bukan karena Aish memakai softlens. Aish benar - benar memiliki mata dengan warna yang sangat cantik dan indah. 2. Hrithik Roshan Bisa dibilang Hrithik ini Aishwarya versi pria karena sama - sama memiliki bola mata berwarna kehijauan. Mata Hrithik terlihat indah dan berkilau. Apalagi kalau matanya dishoot dari dekat. Wuiiiiih, aku yang ngelihat jadi klepek - klepek. Ternyata didunia bisa ada mata semacam karakter anime begitu, ya? 3. Rani Mukherji Aku heran, kenapa mata seorang Rani Mukherji bisa secerah itu? Matanya bening banget dan terlihat teduh sekaligus menenangkan. Tanpa harus memakai softlens, mata Rani sudah terlihat begitu indah dan mempesona. 4. Deepika Padukone Entah kenapa, aku merasa tatapan

Seleraku : 10 Film Terbaik Rani Mukerji

1. Kuch - Kuch Hota Hai Walaupun di film ini Rani hanya menjadi Supporting Actress, tapi, film inilah yang mampu mengangkat nama seorang Rani Mukerji menjadi seorang actress papan atas. Bahkan Rani berhasil meraih penghargaan Best Supporting Actress. Karakter Tina begitu melekat di ingatan penggemar film Bollywood. Bahkan yang membuatku menyukai seorang Rani Mukerji, ya, karena perannya sebagai Tina Malhotra yang cantik dan feminine. Pada kenyataannya Kuch - Kuch Hota Hai adalah satu satu film Rani yang paling sukses dan nggak lekang oleh waktu. Sampai sekarang saja, TV swasta kita masih sering memutar film yang bercerita tentang persahabatan Rahul dan Anjali ini. Saking seringnya, jalan ceritanya mungkin sudah kita hafal di luar kepala. Lagu - lagunyapun masih sangat enak didengarkan, nggak kalah dengan lagu dari film Bollywood terbaru. Pokoknya film satu ini adalah film wajib yang harus ditonton bagi penggemar film Bollywood. Jangan ngaku sebagai penggemar Shahrukh, Kajol dan R

Seleraku : 10 Lagu K-Pop Bertema Fantasy Dreamy Terfavorite

1. IU - You And I Melihat Music Video dan mendengar lagu IU satu ini benar - benar bisa membawaku ke dalam dunia khayalan. Story line-nya 'fantasy' banget ala - ala Sleeping Beauty. Tapi, bedanya yang tertidur adalah cowok cute dan unyu - unyu, bukan si Putri Cantik. Sumpah, Lee Hyun Woo di sini imut banget. Jadi pengen cubit - cubit pipinya, dech. Cocok banget dipasangkan dengan IU yang juga super cute. Awal nemu Music Videonya, aku sampai mutar berulang kali saking suka dengan story linenya. Entah karena apa, Lee Hyun Woo bisa sampai tertidur, koma atau mati suri. Yang jelas Hyun Woo nggak sadarkan diri dan IU tetap setia menanti Hyun Woo terbangun lagi bersama dengan si bebek pakai syal # Lucu banget, dech, itu bebek. Setelah sekian lama, IU mulai putus asa karena Hyun Woo nggak juga membuka mata hingga akhirnya IU memilih pergi dengan memakai mesin waktu bersama si bebek dengan harapan Hyun Woo akan kembali tersadar secepatnya. Yah, meskipun konsekuensinya mereka berdua