Langsung ke konten utama

Cobaan SM Stan Di Tahun 2017

Entah kenapa semua yang terjadi pada SM di tahun 2017 ini mau nggak mau membuatku teringat kembali dengan banyaknya kejadian buruk yang terjadi di tahun 2014 silam, yang dimulai dari perpecahan EXO, hengkangnya Jessica dari SNSD sampai dengan scandal Sulli yang berujung dengan keluarnya Sulli dari f(x).

Bagiku, tahun 2014 menjadi tahun terburuk dan sekarang mimpi buruk itu seolah kembali di tahun 2017 ini. Aku masih bersyukur karena mimpi buruk di tahun 2017 ini bukan dipenuhi dengan cerita hengkangnya member dari group masing - masing seperti yang terjadi di tahun 2014. Tapi, banyaknya kejadian buruk yang menimpa SM di tahun ini benar - benar membuat sesak dan menjadikan tahun 2017 sebagai tahun terburuk setelah tahun 2014.

1. Comeback Group SM yang saling tumpang tindih.
Biasanya berita comebacknya Idol Group adalah hal yang paling membahagiakan dan ditunggu - tunggu fans. Apalagi jika hampir semua group di agency tersebut bisa comeback secara bergantian. Itu benar - benar suatu anugerah yang nggak terkira. Tapi, yang jadi masalah adalah ketika jarak comeback tersebut sangat berdekatan. Berita bahagia itu malah berubah menjadi bencana karena singkatnya masa promosi masing - masing group sehingga promosi album tersebut menjadi nggak maksimal. Bukankah yang paling berbahaya itu adalah perang saudara dan itulah yang terjadi pada SM di paruh kedua tahun 2017 ini. Aku saja sampai mumet melihat Red Velvet, EXO, SNSD dan NCT Dream yang comebacknya tanpa jeda dan seperti nggak terkoordinasi dengan baik. Sumpah, waktunya benar - benar mepet banget.


2. Comeback EXO yang hanya OT8 tanpa Lay.
EXO L masih harus menahan rindu terhadap satu - satunya member asal Tiongkok tersebut. Lay masih nggak bisa beraktivitas bersama EXO karena padatnya jadwal Lay di Tiongkok dan mungkin saja karena masalah THAAD yang masih belum kelar. Ini bukan yang pertama kalinya Lay absen, tapi, bagiku (walaupun aku bukan EXO L) hal ini lebih menyedihkan daripada era 'Monster' kemaren. Paling nggak di MV 'Monster' dan 'Lucky One', kita masih bisa menyaksikan penampakan Lay. Bandingkan dengan MV 'Kokobop' dimana nggak ada penampakan Lay sama sekali di MV tersebut. Rasanya lebih sakit lagi karena lagu 'Kokobop' pure hanya diisi 8 member. Berharap untuk comeback EXO berikutnya, EXO bisa tampil lengkap dengan 9 member. Sudah cukup aku patah hati gegara semua bias hengkang dari EXO.


3. Diboikotnya Kang In dan Sungmin dari album comeback Super Junior.
Bisa dibilang ini mimpi terburuk ELF ditengah - tengah antusiasme ELF menanti comeback Super Junior. Kalau nggak salah ingat, Super Junior terakhir kali comeback tahun 2015 kemaren dengan album 'Devil' dan setelah dua tahun para Ahjussi tampan ini akan kembali ke stage. Senang karena para Legend kembali sekaligus meradang karena dua member diboikot. Tahu sendiri, kan, kalau Ryeowook dan Kyuhyun masih wamil yang itu artinya mereka berdua nggak akan ikut serta dalam comeback Super Junior kali ini. Fans mungkin masih bisa mengikhlaskan kalau hanya minus dua orang karena alasan wamil, tapi, kalau ditambah dua orang lagi rasanya nyesak juga. Apalagi waktu konser SM Town kemaren, nyesek banget ngelihat Super Junior yang biasanya tampil keroyokan layaknya orang mau tawuran hanya diwakili empat orang. Sumpah, sedih banget ngelihat penampakan SM Town tahun ini. Super Junior tampil layaknya f(x) yang hanya terdiri dari 4 member sedangkan f(x) yang terdiri dari 4 member hanya diwakili oleh Luna # Moment menyedihkan sepanjang sejarah konser SM Town.


4. Onew SHINee terlibat scandal pelecehan sexual di klub malam.
Mimpi buruk terburuk bagi Shawol. Selama ini SHINee merupakan Idol Group yang bersih dari scandal dan bebas dari image buruk. Walaupun terbukti itu hanya salah paham dikarenakan Onew yang mabuk berat, tapi, tetap saja berita ini sudah mencoreng nama baik Onew. Onew bahkan sampai keluar dari drama 'Age Of Youth 2' dan penampilannya di suatu acara di edit. 


5. Kontrak SNSD yang hampir habis.
Berita satu ini bukan hanya membuat Sone ketar ketir nggak karuan. Aku yakin, para pecinta KPop juga pasti was was dengan berita satu ini karena bagaimanapun juga SNSD adalah salah satu group yang membuat Kpop dikenal dunia dan pembawa 'Hallyu Wave'. Ditambah lagi SNSD adalah satu - satunya group senior generasi kedua yang masih bertahan setelah group senior lainnya satu persatu resmi disband. Untuk saat ini Sone masih bisa bernapas lega karena 6 dari member SNSD diketahui sudah memperbaharui kontrak minus Sunny dan Sooyoung. Yaaah, apapun hasil keputusannya semoga itu yang terbaik. Sudah cukup Sone dibikin merana karena masa promosi super singkat setelah hiatus selama hampir 2 tahun, album 'Holiday Night' yang stop diproduksi dan penampilan SNSD yang dihapus dalam suatu acara.


6. Absennya Jaemin dari comeback NCT Dream.
Untuk yang satu ini kita memang nggak bisa menyalahkan SM atau siapapun karena absennya Jaemin bukan tanpa alasan. Jaemin memang masih dalam tahap penyembuhan sehingga belum bisa berpartisipasi dalam comeback NCT Dream. Ini merupakan kali kedua Jaemin absen dalam comeback NCT Dream. Berharap Jaemin bisa cepat sembuh dan kembali beraktivitas bersama NCT Dream.


8. f(x) dipastikan nggak comeback di tahun 2017.
Ingin ku berkata kasar, tapi, apa daya. . . Itu juga nggak akan bikin f(x) comeback di tahun ini. MeU memang harus punya kuota sabar yang besar, mental baja dan harus strong menanti comeback f(x). Sempat berharap akan ada keajaiban f(x) bisa comeback di penghujung tahun, tapi, karena Luna sendiri yang mengatakan f(x) nggak ada jadwal comeback di tahun 2017 dan berharap bisa comeback di tahun 2018, harapanku musnah. Aku sudah hopeless dan hanya bisa ngedumel dalam hati karena comeback di tahun 2018 itupun masih sebatas 'harapan'. :( Sudah ku bilang, kan, menyukai group satu ini memang menyakitkan daripada ketika kita menyukai group lain. 2 tahun sudah f(x) hiatus dan aku hanya bisa berharap f(x) nggak bernasib sama seperti CSJH. Padahal, f(x) sudah rela - rela, lho, memperpanjang kontrak, tapi, kenapa nasib mereka masih sama seperti beberapa tahun yang lalu? No Appreciation, no attention! # MeU, mah, bisa apa atuh? Hanya bisa bersabar

Setelah 8 hal nggak mengenakkan di atas, ternyata SM Stan masih harus menerima mimpi buruk yang sangat nyata. Tahun 2017 sukses menjadi tahun paling mengerikan dibandingkan tahun 2014. Tahun paling menyedihkan dengan deretan mimpi buruk yang menjadi nyata.

9. Tiffany, Sooyoung dan Seohyun resmi keluar dari SM Ent.
Berita satu ini sukses menghancurkan hatiku yang sedari awal melihat SNSD terdiri dari 9 member, tapi, kini aku harus menguatkan diri melihat SNSD yang mungkin saja akan tampil ot5. Walaupun SNSD nggak mengatakan membubarkan diri dan ketiga member tersebut masih menjadi bagian dari SNSD, tetap saja hatiku nggak tenang. Aku masih ingat dengan 2AM dan SS501 yang dulu juga mengatakan bahwa group nggak bubar melainkan hanya member saja yang berbeda agency, tapi, pada kenyataannya samlai sekarang nggak ada satupun dari group tersebut yang comeback dengan member yang utuh. Lagipula, menyatukan antar member berbeda agency bukanlah hal yang mudah. Menyesuaikan jadwal sesama member yang masih berada satu agency saja susah, lho, (bukti nyata f(x)) apalagu kalau berbeda agency.

10. Jonghyun SHINee meninggal dunia pada tanggal 18 Desember 2017 :(
Puncak dari kesedihan di tahun 2017 adalah kematian dari sang Main Vocal SHINee. Aku sempat berharap ini hoax, aku berharap ini mimpi apalagi kematian Jonghyun diduga karena bunuh diri. Sumpah, aku berharap ini nggak nyata. Aku sudah sangat bahagia karena SHINee menjadi satu - satunya group senior yang masih utuh dan nggak pernah mengharapkan SHInee akan kehilangan salah satu membernya dengan cara yang seperti ini. Akan jauh lebih melegakan kalau Jonghyun meninggalkan SHINee karena out atau pindah agency. Tapi, pada kenyataannya Jonghyun meninggalkan SHINee karena meninggal. Meninggal dengan dugaan bunuh diri. Ini benar - benar menyedihkan mengingat selama ini Jonghyun terlihat begitu ceria. Tapi, ternyata Jonghyun nggak sekuat itu. Its so saaaad. Aku bahkan nggak bisa membayangkan SHINee tanpa Jonghyun apa jadinya. Lagu SHINee tanpa vocal Jonghyun membuatku seperti akan bermimpi buruk.
T_T Semoga ini menjadi mimpi buruk terakhir untuk SM Family. Sudah cukup hal mengerikan terjadi di tahun 2017 ini dan jangan sampai bertambah lagi # Akal sehat masih belum bisa bekerja mengingat kabar duka ini. RIP Jonghyun.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Seleraku : 5 Artis Bollywood Dengan Mata Terindah

1. Aishwarya Rai Bachchan Aku selalu bertanya - tanya bagaimana bisa Aish memiliki bola mata berwarna hijau seperti itu mengingat Aish berdarah India asli? Benar - benar asli India dan bukan blasteran, tapi, lihat matanya. Berwarna Emerald dan itu bukan karena Aish memakai softlens. Aish benar - benar memiliki mata dengan warna yang sangat cantik dan indah. 2. Hrithik Roshan Bisa dibilang Hrithik ini Aishwarya versi pria karena sama - sama memiliki bola mata berwarna kehijauan. Mata Hrithik terlihat indah dan berkilau. Apalagi kalau matanya dishoot dari dekat. Wuiiiiih, aku yang ngelihat jadi klepek - klepek. Ternyata didunia bisa ada mata semacam karakter anime begitu, ya? 3. Rani Mukherji Aku heran, kenapa mata seorang Rani Mukherji bisa secerah itu? Matanya bening banget dan terlihat teduh sekaligus menenangkan. Tanpa harus memakai softlens, mata Rani sudah terlihat begitu indah dan mempesona. 4. Deepika Padukone Entah kenapa, aku merasa tatapan

Seleraku : 10 Film Terbaik Rani Mukerji

1. Kuch - Kuch Hota Hai Walaupun di film ini Rani hanya menjadi Supporting Actress, tapi, film inilah yang mampu mengangkat nama seorang Rani Mukerji menjadi seorang actress papan atas. Bahkan Rani berhasil meraih penghargaan Best Supporting Actress. Karakter Tina begitu melekat di ingatan penggemar film Bollywood. Bahkan yang membuatku menyukai seorang Rani Mukerji, ya, karena perannya sebagai Tina Malhotra yang cantik dan feminine. Pada kenyataannya Kuch - Kuch Hota Hai adalah satu satu film Rani yang paling sukses dan nggak lekang oleh waktu. Sampai sekarang saja, TV swasta kita masih sering memutar film yang bercerita tentang persahabatan Rahul dan Anjali ini. Saking seringnya, jalan ceritanya mungkin sudah kita hafal di luar kepala. Lagu - lagunyapun masih sangat enak didengarkan, nggak kalah dengan lagu dari film Bollywood terbaru. Pokoknya film satu ini adalah film wajib yang harus ditonton bagi penggemar film Bollywood. Jangan ngaku sebagai penggemar Shahrukh, Kajol dan R

Seleraku : 10 Lagu K-Pop Bertema Fantasy Dreamy Terfavorite

1. IU - You And I Melihat Music Video dan mendengar lagu IU satu ini benar - benar bisa membawaku ke dalam dunia khayalan. Story line-nya 'fantasy' banget ala - ala Sleeping Beauty. Tapi, bedanya yang tertidur adalah cowok cute dan unyu - unyu, bukan si Putri Cantik. Sumpah, Lee Hyun Woo di sini imut banget. Jadi pengen cubit - cubit pipinya, dech. Cocok banget dipasangkan dengan IU yang juga super cute. Awal nemu Music Videonya, aku sampai mutar berulang kali saking suka dengan story linenya. Entah karena apa, Lee Hyun Woo bisa sampai tertidur, koma atau mati suri. Yang jelas Hyun Woo nggak sadarkan diri dan IU tetap setia menanti Hyun Woo terbangun lagi bersama dengan si bebek pakai syal # Lucu banget, dech, itu bebek. Setelah sekian lama, IU mulai putus asa karena Hyun Woo nggak juga membuka mata hingga akhirnya IU memilih pergi dengan memakai mesin waktu bersama si bebek dengan harapan Hyun Woo akan kembali tersadar secepatnya. Yah, meskipun konsekuensinya mereka berdua